Kadisdik Bone Pantau Gedung Laboratorium IPA SMP 3 Cina, Ini Pesannya

BONE, BERITABONE.COM-- Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kabupaten Bone, Hj. Andi Syamsiar Halid, S.Sos, M.Si berkunjung di UPT SMP 3 Cina ...

BONE, BERITABONE.COM--Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kabupaten Bone, Hj. Andi Syamsiar Halid, S.Sos, M.Si berkunjung di UPT SMP 3 Cina Kecamatan Cina, Kabupaten Bone, Rabu (13/1/2021)

Kunjungan orang nomor satu di Dinas Pendidikan Bone ini turut didampingi oleh Kabid SMP M. Ramli, S.Sos bersama jajarannya. Selain itu juga dihadiri oleh Kepala UPT SMP Negeri 3 Cina Drs. Usman, Ketua Komite Drs. Amirsyad, M.Pd dan para guru sekolah tersebut.

Dari pantauan awak media, kedatangan besan Wakil Bupati Bone bersama rombongan disambut antusias oleh Kepala UPT SMP 3 Cina dan para dewan guru.

"Kunjungan di SMP Negeri 3 Cina untuk memantau langsung atas pekerjaan Gedung Laboratorium IPA yang telah diselesaikan 100 persen," ungkap Hj. Andi Syamsiar. 

Puang Cia sapaan akrabnya berharap agar gedung Laboratorium IPA tersebut dapat dipelihara dengan sebaik mungkin.

"Kami berharap agar gedung baru ini dipelihara dengan baik, menjaga kebersihan. Dan para pelajar memaksimalkan penggunaannya," harapnya.

Selain itu, Hj. Andi Syamsiar Halid juga melihat kondisi sekolah apakah kedepannya bisa melaksanakan pembelajaran secara tatap muka.

"Selain memantau langsung gedung Laboratorium IPA, juga melihat kondisi sekolah apakah kedepannya bisa melaksanakan pembelajaran tatap muka, namun tetap mematuhi anjuran pemerintah. Sehingga kami melihat keadaan sekolah, kebersihan, kelengkapan sarana prasarana dan tetap mematuhi Protokol Kesehatan 3M, memakai masker, mencuci tangan serta menjaga jarak," jelas Kadis Pendidikan Bone.

Sementara Kepala UPT SMP Negeri 3 Cina dikonfirmasi mengatakan, bahwa pembangunan Laboratorium IPA tersebut merupakan Dana Alokasi Khusus (DAK) tahun anggaran 2020.

"Alhamdulillah pekerjaan telah selesai 100 persen, pembangunan dilakukan sejak Juli sampai pertengahan Oktober 2020. Pembangunan ini menggunakan DAK 2020 sebesar Rp. 450 juta, dan Laboratorium ini telah dilengkapi dengan mobilernya. Tak lupa juga kami mengucapkan terima kasih kepada Ibu Kadis Pendidikan Bone atas peripikasinya sehingga dapat bantuan laboratorium IPA," jelas Drs. Usman.

Maka dari itu, lanjut Usman, adanya gedung baru Laboratorium IPA sangat merespon positif. "Adanya gedung ini dapat membuat kompetensi para pelajar mengalami peningkatan. Maka pelajar diminta agar menggunakannya semaksimal mungkin nantinya," ujarnya. (Irfan)


COMMENTS

Nama

Bosowasi Daerah Edukasi Hukrim Lokal News Nasional Peristiwa Politik Ragam Sport
false
ltr
item
Berita Bone: Kadisdik Bone Pantau Gedung Laboratorium IPA SMP 3 Cina, Ini Pesannya
Kadisdik Bone Pantau Gedung Laboratorium IPA SMP 3 Cina, Ini Pesannya
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjIjWjiI4YiLpzk1mydUWwD8RDWfSLJc1T1vRAeL8of4BuvuKv9ka0_FH-tl76TNopB5F4awPe1b2-zpo6_xfpDHehdZZGVURga30nDSoNQKl6DSbFskSL_SoIAUcD_oBnsRedS0DN-acI/s320/IMG-20210113-WA0127.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjIjWjiI4YiLpzk1mydUWwD8RDWfSLJc1T1vRAeL8of4BuvuKv9ka0_FH-tl76TNopB5F4awPe1b2-zpo6_xfpDHehdZZGVURga30nDSoNQKl6DSbFskSL_SoIAUcD_oBnsRedS0DN-acI/s72-c/IMG-20210113-WA0127.jpg
Berita Bone
https://www.beritabone.com/2021/01/kadisdik-bone-pantau-gedung.html
https://www.beritabone.com/
https://www.beritabone.com/
https://www.beritabone.com/2021/01/kadisdik-bone-pantau-gedung.html
true
2715347226771477657
UTF-8
Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy