BONE, BERITABONE.COM-- Warga masyarakat Bone kembali mengeluhkan masih seringnya pengendara roda empat melintas di jalan Besse Kajuara Watam...
BONE, BERITABONE.COM--Warga masyarakat Bone kembali mengeluhkan masih seringnya pengendara roda empat melintas di jalan Besse Kajuara Watampone yang hanya dikhususkan untuk kendaraan sepeda motor tersebut pada pukul 06.00-18.00 Wita.
Dari pantauan Beritabone.com, terlihat beberapa kendaraan mobil masih melintas di jalan poros menuju Kota Watampone tersebut pada Selasa (10/10/2017), siang.
Salah seorang warga Azis mengatakan masih sering kendaraan roda empat melewati jalan munuju Jalan Ahmad Yani yang telah diberi tanda larangan, sehingga kerap membuat jalan tersebut macet.
“Jalan ini hanya untuk sepeda motor, tapi masih sering ada mobil yang melintas. Padahal, di dekat lorong sudah dipasang tanda larangan mobil pukul 06.00-18.00. Tapi masih saja ada mobil yang sering melewati jalan ini,” keluhnya.
Warga lainnya, Ikbal juga mengeluhkan masih banyaknya pengendara mobil yang parkir didepan RM Flamboyang. Dimana lokasi itu telah terpasang rambu larangan parkir di jalan tersebut.
“Selain itu yang membuat macet adalah pengendara mobil seenaknya parkir bahkan sudah ada rambu larangan parkir, masih saja diabaikan," terangnya.
Dia berharap agar instansi terkait segera bertindak tegas terhadap pelanggar rambu tersebut.
Penulis : Irfan
Editor : Burhan Hamzah