BONE, BERITABONE.COM-- Pemerintah Kecamatan Sibulue, Kabupaten Bone, Sulsel, menggelar rapat koordinasi (Rakor) perdana di awal tahun 2018. ...
BONE, BERITABONE.COM--Pemerintah Kecamatan Sibulue, Kabupaten Bone, Sulsel, menggelar rapat koordinasi (Rakor) perdana di awal tahun 2018. Rapat tersebut dilaksanakan Aula Kantor Camat Sibulue, Kamis (4/1/2018) pagi.
Hadir Danramil, Kapolsek, Sekcam, Kepala UPTD se Kecamatan Sibulue, Kepala Desa/Lurah, Tenaga Pendamping Desa, Pendamping Desa Tenaga Infrastruktur dan Pendamping Lokal Desa.
Di dalam rapat itu, Camat Sibulue Andi Wahyudin Akiel, SE menaruh harapan di tahun 2018 bisa lebih bersemangat bekerja.
Dia juga sangat menginginkan kekompakan Tripika Kecamatan Sibulue dan Kepala Desa untuk menyukseskan kinerja di wilayah pemerintahannya.
"Di tahun 2018 ini mari kita memperlihatkan kekompakan untuk menyukseskan kinerja kita. Karena tanpa kekompakan saya kira sulit untuk meraih kesuksesan. Jadi mari kita perlihatkan kekompakan kita," ajaknya.
Danramil Sibulue Sulaeman menyampaikan institusinya harus netral di dalam Pilkada nanti. Dia menegaskan tidak boleh ada anggota TNI yang masuk dalam pengurus Panwascam, PPK, PPS, atau PPL.
"Karena anggota TNI harus netral tidak boleh terlibat dalam Pilkada. Apabila ada anggota saya meskipun itu membawa nama pribadi tolong informasikan ke saya," tegasnya dihadapan para kepala desa.
Penulis : Jusman
Editor : Burhan Hamzah