Sembilan PKD Ponre Bone Diminta Jaga Integritas dan Netralitas

BONE, BERITABONE.COM-- Panwaslu Kecamatan (Panwascam) Ponre Kabupaten Bone melakukan pengambilan sumpah dan pelantikan Penwaslu Kelurahan De...

BONE, BERITABONE.COM--Panwaslu Kecamatan (Panwascam) Ponre Kabupaten Bone melakukan pengambilan sumpah dan pelantikan Penwaslu Kelurahan Desa (PKD) atau Panitia Pengawas Lapangan (PPL) untuk Pilkada Serentak tahun 2024, Minggu (2/6/2024). 

Sebanyak sembilan PKD dilantik oleh Ketua Panwascam Ponre, A. Ashwad Saputra, S.Sos disaksikan Camat Ponre diwakili Kasi Pemerintahan Darsang, S.Sos, Kapolsek, Danramil.

Selain itu, dihadiri oleh Komisioner PPK Ponre, Megi Firmansyah, S.Pd, KUA Ponre dalam hal ini A. Ihsan Musafir, SH., MH, Koordiv Panwascam, Nerhaeni, Elfira, Kepala Sekretariat Mustakim Muhais dan staf.

Ketua Panwascam Ponre A. Ashwad menyampaikan bahwa PKD mempunyai tugas, wewenang dan kewajiban untuk mengawasi tahapan penyelenggaraan pemilu di wilayah desa. "Juga harus aktif bersosialisasi dengan seluruh elemen masyarakat di desanya masing-masing," katanya.

Ia pun menegaskan untuk selalu menjaga integritas dan netralitas. "Dalam menjalankan tugasnya selaku Pengawas untuk selalu menjaga integritas, netralitas dan selalu melakukan penguatan atau koordinasi dengan pemerintah setempat, dan penyelenggara pemilihan senantiasa meningkatkan kerjasama dan tetap menjaga integritas," pungkasnya.

"Intinya selalu memenuhi tugas, Wewenang dan kewajiban sebagai PKD dengan sebaik-baiknya sesuai dengan peraturan perundang-undangan, berpedoman kepada Pancasila dan Undang-undang dasar Negara Republik Indonesia tahun 1945," tambahnya.

Ditempat yang sama, Darsang menyampaikan kepada PKD bahwa kita harus memegang teguh amanah. "Kita adalah ujung tombak tingkat desa, bagaimana melakukan tugas dan wewenangnya," ungkapnya.

Kasi Pemerintahan Kecamatan Ponre ini juga menyampaikan agar PKD melakukan tupoksinya dengan baik, bagaimana tetap berkoordinasi dengan pemerintah setempat.

"Berharap dan berpesan menjaga integritas, menjaga kesatuan sebagai pengawas, dan jangan sombong dalam amanah ini. Sehingga nantinya penyelenggaraan Pilkada serentak 2024 mendatang dapat berjalan lancar, aman, sukses,"tutupnya.(Irfan)


COMMENTS

Nama

Bosowasi Daerah Edukasi Hukrim Lokal News Nasional Peristiwa Politik Ragam Sport
false
ltr
item
Berita Bone: Sembilan PKD Ponre Bone Diminta Jaga Integritas dan Netralitas
Sembilan PKD Ponre Bone Diminta Jaga Integritas dan Netralitas
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhKwEJWiMzLua4Y-4bS5BnKgTdKc-IjwmwaTUAgUT0n2qXEClxzqfVhl50KgTgQvopzLhRCw3szJKGLr7P_xySMFLUG7isBiuZ0g-6-z6hDmUZBpFpzhjM7yqPxUVcAOcap4CEfnWVnqWV1PdLC0E7U237dr2zAPnFbf1FeFaotsIpSLh3Kz4hpPh2HrA/s320/IMG-20240602-WA0072.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhKwEJWiMzLua4Y-4bS5BnKgTdKc-IjwmwaTUAgUT0n2qXEClxzqfVhl50KgTgQvopzLhRCw3szJKGLr7P_xySMFLUG7isBiuZ0g-6-z6hDmUZBpFpzhjM7yqPxUVcAOcap4CEfnWVnqWV1PdLC0E7U237dr2zAPnFbf1FeFaotsIpSLh3Kz4hpPh2HrA/s72-c/IMG-20240602-WA0072.jpg
Berita Bone
https://www.beritabone.com/2024/06/sembilan-pkd-ponre-bone-diminta-jaga.html
https://www.beritabone.com/
https://www.beritabone.com/
https://www.beritabone.com/2024/06/sembilan-pkd-ponre-bone-diminta-jaga.html
true
2715347226771477657
UTF-8
Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy