Bimtek PPL, Alwi: Jadilah Pengawas Yang Profesional dan Berkarakter

BONE, BERITABONE.COM-- Dalam acara pelaksanaan Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengawas Pemilihan Lapangan (PPL) se Kecamatan Kajuara dan Salomekk...

BONE, BERITABONE.COM--Dalam acara pelaksanaan Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengawas Pemilihan Lapangan (PPL) se Kecamatan Kajuara dan Salomekko, Bone, Sulsel, Komisioner Panwaslu Kabupaten Bone Alwi,SE menegaskan jika pengawas pemilihan itu haruslah memiliki karakter yang kuat, mampu bekerja secara maksimal dan selalu siap setiap saat.

Menurut Koordiv PHL Panwaskab Bone ini, pengawas yang melalaikan tugasnya bisa saja mendapatkan sanksi, baik itu sanksi moral, kode etik bahkan sanksi pidana. Olehnya, ia berpesan kepada segenap PPL dan Panwascam untuk senantiasa mempersiapkan diri, baik fisik maupun mental dalam menjalankan segala tugas kepengawasan diwilayah tugasnya masing-masing termasuk pengawasan proses Pencoklitan yang sementara ini tengah berjalan.

"Sebagai pengawas pemilihan, kita dituntut untuk selalu bersikap aktif, mampu bekerja secara maksimal penuh waktu, berkarakter, jujur, disiplin dan bertanggung jawab. Bekalilah diri dengan memahami segala regulasi yang ada dengan cara banyak membaca, berkonsultasi maupun dengan memperbanyak komunikasi," pesan Alwi.

Lanjut daripada itu, mantan Ketua Panwascam Barebbo ini meminta segenap PPL yang ada untuk selalu menjalin koordinasi, sinergi dan kerjasama dengan semua stake holder  yang ada maupun dengan segenap komponen masyarakat. Menurutnya ini perlu dilaksanakan guna mempermudah tugas-tugas pengawasan didesa/kelurahan.

"Bangunlah koordinasi dan kerjasama dengan teman PPS, kepala desa/lurah, maupun dengan segenap komponen masyarakat. Pahami UU No. 10 tahun 2016, Perbawaslu dan PKPU sebagai pegangan dalam menjalankan tugas pengawasan, jadilah pengawas yang bersikap profesional yang mampu mendeteksi dan memetakan segala potensi pelanggaran yang kemungkinan terjadi. Bekerjalah dengan penuh tanggujg jawab, semoga Allah SWT senantiasa meridhoi dan memberkati kita semua," tandasnya.

Penulis : Edy
Editor : Burhan Hamzah

COMMENTS

Nama

Bosowasi Daerah Edukasi Hukrim Lokal News Nasional Peristiwa Politik Ragam Sport
false
ltr
item
Berita Bone: Bimtek PPL, Alwi: Jadilah Pengawas Yang Profesional dan Berkarakter
Bimtek PPL, Alwi: Jadilah Pengawas Yang Profesional dan Berkarakter
https://lh3.googleusercontent.com/-CRFacJaGlX4/WmUoI3GwMEI/AAAAAAAABas/lCZRJ9S-WzUviD3bGnehqrV19WOfM44mwCHMYCw/%255BUNSET%255D
https://lh3.googleusercontent.com/-CRFacJaGlX4/WmUoI3GwMEI/AAAAAAAABas/lCZRJ9S-WzUviD3bGnehqrV19WOfM44mwCHMYCw/s72-c/%255BUNSET%255D
Berita Bone
https://www.beritabone.com/2018/01/bimtek-ppl-alwi-jadilah-pengawas-yang.html
https://www.beritabone.com/
https://www.beritabone.com/
https://www.beritabone.com/2018/01/bimtek-ppl-alwi-jadilah-pengawas-yang.html
true
2715347226771477657
UTF-8
Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy